Ada seorang teman meminta saya membelikannya laptop baru, seperti biasa saya ke tempat temen-temen tuk cari info harganya. Akhirnya saya menemukan produk yang sesuai budget temen saya. Dengan budget minim tersebut, temen saya sudah bisa mendapatkan laptop AXIOO CNW P015 dengan spesifikasi :
1. Intel® Pentium® Processor T6100,
2. Memory 1 GB, 250 GB SATA,
3. High Definition Audio Speaker,
4. Web Cam 1.3 Mpx,
5. Wi-Fi,
6. LAN,
7. LCD 14.1″ Wide XGA TFT,
7. 7 in 1 Card Reader.
Kalo kita cermati ini hampir sama dengan spesifikasi MNVP 315, cuman prosesornya tidak T6100 tetapi Intel® Pentium® Processor T4500 (1M Cache, 2.30 GHz, 800 MHz FSB).
Setelah diinstall dengan windows 7 beserta program aplikasi yang lain, paginya saya bergegas memberikan laptop tersebut kepada teman saya tak lupa saya membuat file restorenya agar jika terjadi crash tinggal restore ulang laptop tersebut (selama ini saya lebih percaya Acronis daripada Ghost).
Sebelum saya berikan laptop tersebut tak lupa cek akhir, tapi yang membuat saya agak bingung "FN Function" kok selalu aktif padahal saya tidak menekan tombol FN. Saya fikir mungkin tombol FN terkunci, kemudian saya coba menekan tombol FN untuk melepaskannya tetapi tidak juga berhasil.
Temen saya menyarankan untuk mengembalikan laptop tersebut ke tokonya, karena lokasinya cukup jauh dari kantorku maka saya iseng-iseng mencari info di "Mbah Google" dan berhasil mendapatkan suatu solusi yang sebenarnya sangat simpel bagi mereka yang pernah mengalaminya.
Cara mematikannya cukup sederhana hanya dengan menekan tombol:
1. FN + Numlock atau
2. FN + Shift + Numlock
Moga kejadian di atas tidak pernah menimpa Anda, dan dapat memudahkan Anda jika mengalami hal yang sama.
Tuesday, March 15, 2011
Wednesday, March 2, 2011
Mematikan Autoplay (Autorun) Flashdisk & CD/DVD
Anda mungkin pernah mengalami kekesalan seperti yang pernah saya alami. Install baru saja selesai tapi sudah terkena virus lagi gara-gara tanpa sengaja kita memasukkan flashdisk atau CD yang ada virusnya.
Ada kalanya fasilitas autorun (autoplay) sangat bermanfaat bagi kita, tetapi di lain sisi fasilitas ini sudah dimanfaatkan oleh para pembuat virus untuk menyebarkan hasil karyanya. Agar karyanya (para pembuat virus) lebih cepat terpublikasi mereka memanfaatkan media flashdisk sebagai sarana penyebarannya.
Secara default, sistem windows selalu mengakifkan fasilitas autoplay ini karena dengan asumsi untuk mempermudah user mengakses flashdisk maupun CD/DVD. Windows secara otomatis akan membuka aplikasi windows explorer setelah user menancapkan flashdisk ke USB port atau memasukkan kepingan CD/DVD ke CD/DVD Writer. Hal ini yang kemudian dilihat para pembuat virus sebagai jalan masuk penyebaran virus, sehingga dengan mudah dia memasukan virus dari komputer satu ke komputer yang lainnya selain itu para pembuat virus juga memanfaatkan komputer yang terkoneksi ke jaringan.
Dari pengalaman di atas, berikut akan saya coba memberikan beberapa langkah yang mungkin dapat dijadikan sebagai solusi alternatif. Dari windows kita dapat mematikan fasilitas autorun dengan melalui GPEDIT.MSC.
Berikut langkah-langkah yang harus Anda lakukan:
1. Klik Start, Run kemudian ketik gpedit.msc
2. Pada jendela Group Policy pilih Local Computer Policy, Computer Configuration, Administrative Temples, System
3. Dobel klik Turn Off Autoplay, sehingga muncul tampilan berikut:
4. Secara default nilai yang tertera adalah Disable, untuk mematikan autoplay rubah nilai Disable menjadi Enable
5. Setelah itu silahkan Anda pilih turn off autoplay on
a. CD-Rom Drive untuk mematikan autoplay CD-Rom
b. All Drives untuk mematikan autoplay semua drive
Selamat mencoba, moga bermanfaat....
Catatan: Untuk mematikan autoplay flashdisk, pilih all drives
Ada kalanya fasilitas autorun (autoplay) sangat bermanfaat bagi kita, tetapi di lain sisi fasilitas ini sudah dimanfaatkan oleh para pembuat virus untuk menyebarkan hasil karyanya. Agar karyanya (para pembuat virus) lebih cepat terpublikasi mereka memanfaatkan media flashdisk sebagai sarana penyebarannya.
Secara default, sistem windows selalu mengakifkan fasilitas autoplay ini karena dengan asumsi untuk mempermudah user mengakses flashdisk maupun CD/DVD. Windows secara otomatis akan membuka aplikasi windows explorer setelah user menancapkan flashdisk ke USB port atau memasukkan kepingan CD/DVD ke CD/DVD Writer. Hal ini yang kemudian dilihat para pembuat virus sebagai jalan masuk penyebaran virus, sehingga dengan mudah dia memasukan virus dari komputer satu ke komputer yang lainnya selain itu para pembuat virus juga memanfaatkan komputer yang terkoneksi ke jaringan.
Dari pengalaman di atas, berikut akan saya coba memberikan beberapa langkah yang mungkin dapat dijadikan sebagai solusi alternatif. Dari windows kita dapat mematikan fasilitas autorun dengan melalui GPEDIT.MSC.
Berikut langkah-langkah yang harus Anda lakukan:
1. Klik Start, Run kemudian ketik gpedit.msc
2. Pada jendela Group Policy pilih Local Computer Policy, Computer Configuration, Administrative Temples, System
3. Dobel klik Turn Off Autoplay, sehingga muncul tampilan berikut:
4. Secara default nilai yang tertera adalah Disable, untuk mematikan autoplay rubah nilai Disable menjadi Enable
5. Setelah itu silahkan Anda pilih turn off autoplay on
a. CD-Rom Drive untuk mematikan autoplay CD-Rom
b. All Drives untuk mematikan autoplay semua drive
Selamat mencoba, moga bermanfaat....
Catatan: Untuk mematikan autoplay flashdisk, pilih all drives
Diposkan oleh
Satria Wr. Jati
di
7:58 AM
No comments:
Label:
autoplay,
autorun,
flashdisk,
group policy,
keluargarahmadi,
zahidoffset
Subscribe to:
Posts (Atom)